Presiden RI kita yang satu ini memang berbeda dari para Presiden RI yang terdahulu. Joko Widodo atau biasa disebut dengan Jokowi ini merupakan seorang tokoh yang luar biasa. Seorang yang dulunya tukang kayu kini mampu menjadi Presiden RI yang dielu-elukan rakyatnya. Gayanya yang selalu tampil sederhana selalu menjadi sorotan publik. Salah satu diantaranya adalah kegiatan Blusukan yaitu dimana sang Presiden turun langsung ke lapangan untuk melihat situasi sesungguhnya yang terjadi di masyarakat dan tentunya masyarakat dapat langsung bertatapan muka, berjabat tangan, bahkan dapat langsung menyampaikan aspirasinya kepada beliau. Ini tentunya menjadi hal yang berbeda di kalangan masyarakat, sebab para Presiden terdahulunya mungkin belum pernah melakukan kegiatan blusukan dan masyarakat pastinya tidak bisa menyampaikan aspirasinya secara langsung kepada Presiden. Tetapi Jokowi berbeda, beliau tidak membatasi atau membentengi antara Presiden dan rakyat, beliau selalu mendengarkan apa yang diinginkan rakyatnya, karena sesungguhnya "pelayan" masyarakat itu sendiri adalah sang Presiden dan pemerintahannya.
Inilah sesungguhnya Pemimpin yang dicari Rakyat Indonesia Pemimpin yang sederhana jauh dari hal-hal yang mewah, jujur, bersahaja dan tentunya dekat dengan rakyat. Semoga dengan dipimpinnya negara Indonesia oleh Joko Widodo dan Jusuf Kalla Indonesia menjadi bangsa yang lebih baik, bangsa yang bermatabat dan tentunya tidak mengecewakan rakyatnya dengan janji yang dilontarkan beliau pada saat Pemilu, Rakyat Indonesia akan selalu mengawasi kinerja Bapak Jokowi-JK, sesuai dengan slogan pada saat Pidato Kepresidenan pelantikan Presiden yaitu KERJA, KERJA dan KERJA !!! Salam 3 Jari (Persatuan Indonesia)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar